Latest Updates

Cara Membuat Sate Kambing Bumbu Kacang enak

Cara Membuat Sate Kambing Bumbu Kacang enak.Nganjuk ku kali ini kami ingin sedikit membahas mengenai cara membuat sate kambing bumbu kacang. Pastinya anda semua sudah tidak asing lagi dengan yang namanya sate kambing. Sate kambing banyak di suka i banyak orang karena rasanya yang mantap.

Biasanya sate kambing ini bisa kita makan dengan Gulai kambing, Lontong dan masih banyak lagi. Nah untuk membuat Sate Kambing ini silahkan anda siapkan bahan-bahan untuk membuatnya. Jangan lupa pilih bahan yang berkwalitas agar nanti hasilnya maksimal.

Cara Membuat Sate Kambing Bumbu Kacang enak
Bahan-bahan :
  • 250 gram daging kambing
  • 100 gr kacang tanah kupas
  • 2 jari jahe, memarkan
  • Tusukan sate
Bumbu halus :
  • 10 buah cabe rawit
  • 5 siung bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • 4 sdm kecap
  • 2 sdm garam
  • 1 sdt gula
  • 2 sdm cuka
  • air matang secukupnya
Cara membuat:
  • Rebus daging kambing dengan jahe hingga lunak. Tiriskan dan memarkan dagingnya.
  • Daging kambing diiris kecil-kecil persegi, lalu ditusuk kira-kira 5 kerat satu tusuk sate lalu dibakar diatas arang atau panggangan.
  • Membuat bumbu kacang: Sangrai kacang dan buang kulit arinya. Haluskan kacang bersama bahan bumbu halus. Tambahkan cuka dan sedikit air matang, aduk rata. Kekentalan bumbu kacang bisa di atur dengan penambahan air.
  • Sate kambing siap untuk dihidangkan dengan bumbu kacang.

0 Response to "Cara Membuat Sate Kambing Bumbu Kacang enak"

Posting Komentar